Martapura, derapjurnalis.comUniversitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan (UNUKASE) menyampaikan Ucapan Selamat dan Sukses atas Pelantikan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Banjar untuk masa khidmat 2025–2030 di Aula Guru Tuha, Gedung NU Kabupaten Banjar, Kamis 10 Juli 2025.
Kepengurusan baru ini dipimpin Ustadz Nuryadi, S.Ag sebagai Ketua; Ustadz dr. H. Diauddin HB, M.Kes sebagai Sekretaris; dan Ustadz Muhammad HR, S.Pd.I sebagai Bendahara.
Prosesi pelantikan yang berlangsung khidmat dan penuh semangat kebersamaan ini dipimpin oleh Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), yang hadir secara khusus untuk mengukuhkan Jajaran Pengurus baru.
UNUKASE turut memberikan dukungan penuh terhadap PCNU yang baru dilantik.
Hadir mewakili Rektor, Dr. Ir. Murjani, S.P., S.I.Kom., M.S., I.P.M., selaku Wakil Rektor III UNUKASE, menyampaikan harapan besar terhadap peran strategis PCNU Banjar dalam membangun peradaban yang berlandaskan nilai-nilai Keislaman dan Kebangsaan.
“Kami, segenap Civitas Akademika Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan (UNUKASE), mengucapkan Selamat dan Sukses atas Pelantikan PCNU Kabupaten Banjar 2025–2030. Semoga Ustadz Nuryadi beserta Jajaran diberi kekuatan dan kemudahan dalam memimpin NU Banjar, serta terus istiqamah dalam memperjuangkan nilai-nilai Ahlussunnah wal Jama’ah an-Nahdliyah,” ujar Dr. Murjani.
Sebagai Lembaga Pendidikan yang berada dibawah naungan Nahdlatul Ulama, UNUKASE menegaskan pentingnya sinergi antara Institusi Pendidikan dan Struktur Keorganisasian NU dalam menjaga kesinambungan perjuangan Ulama serta membentengi Umat dari paham-paham ekstrem dan destruktif.
“NU dan UNU adalah Satu Napas Perjuangan. Kami siap untuk terus berkolaborasi dalam berbagai lini. Mulai dari Penguatan Kaderisasi, Dakwah Digital, Pemberdayaan Masyarakat, hingga Advokasi Kebijakan yang berpihak pada kepentingan Umat,” tambahnya.
Turut berhadir Para Tokoh Agama, Masyarakat, Jajaran Pengurus Lembaga dan Banom NU, serta Perwakilan dari Organisasi Kepemudaan dan Kemahasiswaan. Semangat kolaborasi dan harapan akan masa depan NU yang lebih progresif, inklusif, dan membumi terasa kuat sepanjang rangkaian acara.
(Humas UNUKASE/mpd)